Tidur berbulan-bulan, tidak makan, tidak minum, temperatur tubuh menurun, detak jantung melambat, itu tanda makhluk sedang berhibernasi. Saat berhibernasi makhluk hidup umumnya memanfaatkan timbunan lemak dalam tubuh sebagai sumber energi. Beruang coklat misalnya, saat musim dingin berhibernasi selama 5 sampai 7 bulan. Berat tubuhnya menurun drastis sekitar 200 kilogram saat musim dingin berlalu. Itu sebabnya beruang coklat membutuhkan makanan yang sangat banyak guna mengembalikan kondisi fisiknya seperti semula.
Hibernasi manusia dalam Al-Qur'an terdapat pada surah Al-Kahfi, kisah beberapa pemuda dengan seekor anjing yang ditidurkan oleh ALLAH SWT dan para malaikatnya [Al-Kahfi:11] selama 309 tahun [Al-Kahfi:25] di dalam gua yang luas. Selama tidur selama 309 tahun, tubuh pemuda-pemuda itu dibolak-balikkan ke kanan dan ke kiri [Al-Kahfi:18]. Tidur lama dalam posisi yang tidak berubah dapat merusak sel-sel dan pembuluh darah bagian tubuh yang bersentuhan dengan alas tidur.
Subhanallah.
Sabtu, 11 Oktober 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar